kubet – Bridgestone Dukung GR86 Cup Malaysia Series, Intip Ubahan Mobilnya

Bridgestone Asia Pacific India China (BSAPIC) kembali menunjukkan dukungannya kepada dunia motorsport. Salah satunya adalah dengan menjadi pemasok tunggal GR86 Cup Malaysia Series di Super GT 2025.
Untuk diketahui, GR86 Cup Malaysia Series merupakan ajang balap baru yang dirancang untuk mengasah talenta generasi baru di dunia motorsport. Semua mobil yang digunakan adalah Toyota GR86 dengan ban Bridgestone Potenza RE-71RS.
Seigo Hata, Wakil Presiden yang bertanggung jawab atas Penjualan, Pemasaran, dan Motorsports di wilayah BSAPIC, mengatakan, Bridgestone terus berkembang dengan menyediakan ban berperforma tinggi yang disesuaikan dengan kondisi penggunaan dan masukan dari pembalap di berbagai kategori balap.

“Selain itu, Bridgestone menjamin keselamatan dan ketenangan dengan prinsip dasar kami, ‘Ban membawa kehidupan’ dalam pengembangan ban motorsport,” ujar Seigo, dalam keterangan resminya.
GR86 Cup Malaysia Series diselenggarakan oleh HARO Sports & Entertainment. Seri pertama akan berdurasi 10 lap. Lalu, seri kedua menjadi 300 km. Sedangkan seri terakhir, rencananya akan berdurasi 86 lap.
“Dirancang sebagai seri balap yang sangat kompetitif namun tetap terjangkau, GR86 Cup Malaysia Series menyediakan platform bagi para penggemar untuk naik kelas ke kendaraan yang lebih bertenaga dan dinamis dengan tetap mempertahankan pentingnya kendaraan yang setara di mana penekanannya terletak pada keterampilan mengemudi yang murni,” kata Fahrizal Hasan, HARO Sports & Entertainment Managing Partner.

Faisal Asri, Manager Mushtari SMRT, salah satu tim balap yang berkompetisi di GR86 Cup Malaysia Series, mengatakan, mobil balap yang digunakan ini diimpor langsung dari Jepang oleh Toyota Gazoo Racing (TGR).
“Mereka mengirimkan mobil-mobil ini ke Malaysia dan rencananya kelas ini akan digelar selama tiga tahun ke depan. Tahun ini, ada 3 seri dan seri kali ini adalah yang pertama,” ujar Faisal, kepada Kompas.com, Jumat (27/6/2025).

Faisal menambahkan, GR86 Cup Malaysia Series tidak hanya didukung oleh Bridgestone. Tapi, ada juga merek lainnya, seperti Petronas Lubricants, suspensi KW, dan lainnya.
“Pada seri pertama ini, ada 17 mobil yang ikut balapan. Sebenarnya, ada 20 mobil, tapi beberapa mobil mengalami masalah minor dan tidak bisa ikut balapan,” kata Faisal.

“Pada dasarnya, ini adalah One Make Race (OMR), semuanya identik GR86 dari HARO Sports. Tidak ada banyak ubahan, mesinnya tetap standar, girboks juga standar, tapi dengan tambahan pendingin transmisi. Kami juga memiliki opsi untuk menambahkan, Torsen Limited Slip Differential (LSD),” ujarnya.
Bannya menggunakan Bridgestone Potenza RE-71RS berukuran 225/45-R17 dengan pelek Raxer Forged Alloy. Lalu, suspensinya dari KW V3 dan rem kaliper Advics.

“Interiornya, semuanya dibekali dengan roll cage TRD. Selain itu, interiornya tetap lengkap dengan jok Bride dan tetap nyaman dengan AC,” ujar Faisal.
“Kelas ini terbagi menjadi dua kategori pebalap, Pro (Professional) dan Am (Amateur). Masing-masing tim akan mendapatkan jatah 8 ban, untuk satu seri, terserah bagaimana mereka mengelolanya,” kata Faisal.